Kabupaten Indramayu Masuk dalam 103 Kabupaten/Kota yang Mendapat Sertifikat Bebas Frambusia

DINKES INDRAMAYU — Krakatau Ballroom-Jakarta, 21 Februari 2023.

Menteri Kesehatan Republik Indonesia, Budi G. Sadikin menghadiri puncak peringatan World Neglected Tropical Disease (NTD) Day di Jakarta, 21 Februari 2023.

Dalam kesempatan tersebut Menkes RI memberikan apresiasi kepada sejumlah kepala daerah yang berhasil menangani penyebaran NTD di Indonesia. Dalam peringatan Hari NTD ini Kabupaten Indramayu termasuk di dalam 103 Kabupaten/Kota yang mendapatkan sertifikat Bebas Frambusia yang menunjukkan tidak ada kasus, dalam arti kasus terkendali. Penghargaan ini diberikan kepada Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu (dr. H. Wawan Ridwan, MM.) sebagai perwakilan Kepala Daerah Kabupaten Indramayu.
Semoga Kabupaten Indramayu dengan kegiatan PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) yang baik, dapat mempertahankan sertifikat bebas Frambusia.

Scroll to Top